Kalian pengguna tiktok dan hobi berbelanja online? Yuk, simak tutorial cara mendapat gratis ongkir di Tiktok Shop. Ada banyak keuntungan yang bisa kita dapatkan loh!
Para khalayak pecinta belanja masa kini pasti sudah tidak asing dengan istilah belanja online. Selain lebih simple karena anda tak perlu melangkah dari rumah, belanja di platform online memiliki pilihan yang lebih variatif dan promo diskon yang bertebaran.
Tidak heran apabila aplikasi e-commerce atau marketplace sering terinstall di gadget kebanyakan orang.
Tiktok Shop merupakan terobosan baru aplikasi Tiktok yang kini menyediakan fitur untuk berbelanja.
Tiktok Shop adalah fitur yang disediakan aplikasi Tiktok guna memudahkan penggunanya agar dapat membeli barang tanpa membuka aplikasi e-commerce saat bertransaksi. Hal ini turut menjawab kebutuhan masyarakat yang kerap melakukan belanja online di masa pandemi.
Platform e-commerce yang sudah tergabung bersama Tiktok shop diantaranya adalah Tokopedia dan JD.ID. Ada juga perusahaan di bidang industri elektronik yang turut bergabung seperti Anker Indonesia, Xiaomi Indonesia, dan Infinix.
Walau sudah dikenal masyarakat luas, ternyata masih banyak orang-orang yang belum mengetahui bagaimana langkah-langkah berbelanja di Tiktok Shop.
Oleh sebab itu, penulis disini akan sharing mengenai langkah mudah belanja di Tiktok Shop plus mendapat keuntungan gratis ongkir. Yuk simak!
Daftar Isi
Cara Belanja Online di Tiktok Shop
Ketika anda melakukan aktivitas belanja online di Tiktok Shop, setidaknya ada dua opsi yang bisa anda pilih. Disini terdapat beberapa panduan cara belanja di tiktok shop plus gratis ongkir yang bisa anda lakukan.
Setidaknya, anda kemudian akan terbantu untuk bisa mendapatkan kesempatan belanja dengan gratis ongkir. Biasanya terdapat perbedaan harga pada kedua cara mendapat gratis ongkir di Tiktok Shop.
Belanja Melalui Profil Toko
Cara berbelanja yang ini terbilang cukup ribet. Anda musti mengetahui nama akun toko agar dapat menemukan profil toko pada kolom pencarian. Selanjutnya, anda harus memilih produk yang di inginkan pada menu Shop di akun toko untuk membelinya.
Berikut adalah paduan detail bila anda ingin berbelanja melalui profil toko:
- Tahap pertama, tentunya kalian harus membuka tiktok dan mulai mencari toko yang akan kalian beli barangnya.
- Setelah itu kalian bisa masuk ke profilnya dan klik menu logo tas yang berada di tengah.
- Setelah itu kalian bisa mulai scroll barang yang ada di toko itu dan pilih barang yang akan dibeli.
- Lakukan pembelian dengan mengklik beli sekarang kemudian pilih informasi mengenai barang pesanan kalian seperti ukuran ataupun warna.
- Setelah itu klik lagi beli sekarang dan terakhir lakukan pembayaran dengan metode yang kalian gunakan.
Belanja Melalui Live Streaming
Tiktok memungkinkan penggunanya melakukan live streaming, Hal ini dapat dimanfaatkan para penjual agar dapat mempromosikan produk jualannya. Biasanya, penjual memberikan harga diskon dalam siarannya sehingga harga yang diberikan akan lebih terjangkau dibanding harga aslinya.
Tutorial cara belanja di tiktok melalui live streaming secara lengkap bisa anda lihat pada langkah berikut ini :
- Pertama, buka aplikasi tiktok dan masuk ke bagian live yang berada di beranda pojok kiri atas.
- Kemudian, anda bisa melihat banyak toko yang melakukan live dan kalian juga bisa mengganti live dari toko satu ke lainnya dengan cara menggeser ke atas.
- Temukan toko yang menjual produk yang anda inginkan dan pilih logo keranjang tas berwarna kuning bawah dekat kolom komentar.
- Pilih barang yang akan dipesan dengan melakukan scroll barang yang akan anda beli.
- Klik tombol beli pada samping barang yang anda pilih.
- Setelah itu, anda otomatis akan masuk ke beranda barang tersebut dan klik menu beli sekarang yang berada di bawah.
- Setelah itu anda diminta untuk mengisi jenis barang yang akan dibeli seperti warna maupun ukuran serta jumlah barang yang akan dibeli dan klik beli sekarang.
- Kemudian, anda akan dibawa ke halaman pembayaran dan selesaikan pembayaran supaya pesanan segera terkirim.
- Biasanya saat live ini pihak toko haus mengikuti aturan yang berlaku karena ada sesi dimana di setiap toko pasti akan melakukan give away.
- Atau mungkin melakukan flash sale dimana untuk mendapatkan flash sale tersebut kalian harus melakukan aturan dari host toko tersebut.
Cara Mendapat Fitur Gratis Ongkir di Tiktok Shop
Perlu diketahui, ketika melakukan aktivitas belanja di Tiktok Shop, anda tidak perlu membayar ongkir sepeserpun. Terdapat cara mendapat gratis ongkir di Tiktok Shop.
Gratis ongkir ini berlaku bagi yang berdomisili di daerah Pulau Jawa dan Bali.
Tapi tenang saja, untuk anda yang berdomisili di luar Pulau Jawa maupun Bali, anda bisa juga mendapat keringanan sebesar Rp. 30.000,00 untuk biaya ongkir.
Jadi jika ongkir adalah Rp. 40.000,00 maka anda hanya perlu membayar Rp.10.000,00 karena sisa tanggungan sudah dibayar pihak Tiktok.
Metode Pembayaran
Untuk pembayaran belanja, TikTok menyediakan cukup banyak metode pembayaran yang bisa anda pilih. Beberapa pilihan pembayaran yang ada di TikTok Shop yakni:
- Transfer Bank
- Gopay
- Dana
- Kartu Kredit
- COD
- Alfamart
- Indomaret
Demikianlah sedikit tips yang bisa penulis bagikan mengenai cara mendapat gratis ongkir di Tiktok Shop. Perlu diingat, meskipun terdapat fitur gratis ongkir dan anda bisa berbelanja dengan harga yang relative murah, jangan lupa untuk berbelanja sesuai kebutuhan karena segala yang berlebihan itu tidak baik. Semoga membantu, dan selamat berbelanja.