Cara Menonaktifkan Mode Terbatas TikTok Agar Bisa Akses Semua Konten

dellia erdita

Cara Mengaktifkan Mode Terbatas Tiktok Pada Android dan iOS

Cara menonaktifkan mode terbatas TikTok tentu sangatlah mudah, cara ini bisa dilakukan di berbagai perangkat smartphone baik itu android maupun iOS.

Kenapa tiktok mode terbatas dan Tujuan dari adanya mode terbatas TikTok sendiri adalah untuk membatasi konten yang dirasa tidak baik untuk ditonton. 

Terlebih jaman sekarang banyak sekali para orang tua yang memberikan gawai kepada anak-anaknya, yang dimana anak-anak jaman sekarang juga sering membuka aplikasi TikTok.

Oleh karena itu dengan adanya mode terbatas TikTok ini, menjadi sebuah penghalang supaya anak-anak tidak menonton video atau konten yang tidak pantas.

Mengingat TikTok memiliki konten yang random, dimana berbagai video ada disana maka sepatutnya bagi orang tua untuk membatasi hal ini dengan mode terbatas TikTok.

TikTok sendiri merupakan sebuah aplikasi terpopuler yang menghasilkan video-video viral berkat trend hits di setiap harinya. Hingga anak dibawah umur pun turut ikut memainkan aplikasi ini.

Saking populernya aplikasi TikTok ini, setiap tahun pun penggunanya bertambah banyak dan meningkat drastis. Tidak hanya pengguna di Indonesia saja, tetapi di berbagai mancanegara.

Dengan begitu TikTok pun menghadirkan mode terbatas TikTok, untuk memastikan keamanan serta membatasi dan memfilter konten-konten yang dirasa tidak cocok untuk anak dibawah umur juga para penontonya.

Untuk Anda yang ingin menggunakan mode terbatas TikTok bisa mengikuti langkah-langkah dibawah ini yang telah kami siapkan.

Cara Mengaktifkan Mode Terbatas Tiktok Pada Android dan iOS

Cara Mengaktifkan Mode Terbatas Tiktok Pada Android dan iOS
Cara Mengaktifkan Mode Terbatas Tiktok Pada Android dan iOS

Sebelumnya pastikan bahwa Ada sudah mengunduh dan menginstall TikTok, dan jika belum Anda bisa mengunduh lewat link yang sudah kami siapkan dibawah ini.

Link Download TikTok Android ( Google Play Store ) : https://bit.ly/3rAGihg

Link Download TikTok Android ( Google Play Store )  : https://apple.co/3Io1oGb

  1. Pertama bukalah terlebih dahulu aplikasi TikTok di perangkat yang Anda miliki.
  2. Pada tampilan awal aplikasi TikTok, klik tab Saya pada pojok kanan bawah.
  3. Selanjutnya klik logo tiga baris pada layar di pojok kanan atas.
  4. Setelah itu cari privasi dan pengaturan pada jajaran pilihanlalu klik.
  5. Pilih Kesejahteraan Digital.
  6. Lalu Anda tinggal mengklik Mode Terbatas.
  7. Disini Anda tinggal klik Aktifkan Mode Terbatas.
  8. Isikan sandi untuk mengkonfirmasi Mode Terbatas agar dapat diaktifkan.

Jika Anda sudah menyelesaikan langkah-langkah di atas maka otomatis mode terbatas TikTok akan aktif, dan seketika tontonan Anda akan dibatasi guna kenyamanan Anda.

Mode terbatas TikTok ini sangat cocok Anda gunakan pada ponsel anak, dengan begitu tidak perlu khawatir anak Anda menonton konten yang tidak wajar karena sudah dibatasi sendiri oleh aplikasi TikTok.

Tetapi perlu diketahui mengenai kode sandi mode terbatas yang telah diaktifkan akan tetap valid selama 30 hari, dan jika sudah melewati 30 hari tersebut maka harus direset ulang.

Cara Menonaktifkan Mode Terbatas Tiktok Pada Android dan iOS

Jika Anda ingin menonaktifkan mode terbatas ini, Anda bisa mengikuti langkah-langkah di atas tadi, karena memang cara menonaktifkannya pun serupa.

Hanya saja pada bagian Kesejahteraan Digital akan ada tombol Menonaktifkan Mode Terbatas. Klik Menonaktifkan Mode Terbatas jika Anda ingin mematikan mode ini.

Tenang saja Anda juga bisa mengaktifkan kembali mode terbatas TikTok ini dengan hanya menggunakan langkah-langkah di atas tadi.

Cukup sekian dari kami, semoga tutorial cara mengaktifkan dan menonaktifkan mode terbatas TikTok tadi bermanfaat bagi Anda.

Also Read

[addtoany]

Tags