Cara Root dan Pasang TWRP POCO X3

dellia erdita

instal twrp dan root poco x3

POCO X3 NFC dibuat spesial untuk beberapa user gaming. Hp ini memakai Chipset Qualcomm seri terkini yakni Snapdragon 732G yang launching Agustus 2020. Snapdragon 732G mempunyai perform tinggi yang didalamnya terdapat CPU Kryo 470 octa-core 2,3 GHZ serta GPU Adreno 618. Poco X3 NFC hadir dengan varian RAM 6 dan 8GB, untuk Layar POCO X3 NFC memiliki ukuran 6,67 inch dengan resolusi FHD+ Dot Display yang mengombinasikan refresh rate 120Hz serta touch sample rate 240 Hz,Tak hanya itu Poco X3 NFC ini memasangkan LiquidCool Technology 1.0 Plus untuk menghindari mesin karena tidak mungkin cepat panas performnya yang tinggi.

instal twrp dan root poco x3

hebatnya lagi POCO X3 NFC diberi baterei 5.160mAh yang akan kuat seharian untuk nggame dan dengan kecepatan charging 33 W tentunya akan menghemat pengecasan hanya butuh waktu 65 menit untuk terisi penuh 100%. Bahkan juga, cuman perlu eaktu 30 menit supaya baterei hp terisi 100% . Kelebihan yang lain adalah speaker Dolby dan mesin haptic. nah bagi kalian yang sudah membeli devices dan ingin sekali pasang twrp dan root berikut ini kami sudah menyediakan tutorial bagaimana pasang twrp dan root menggunakan Magisk.

Apa Itu Root?

Root ialah proses memperoleh kendali penuh atas Android.anda bisa mendapatkan banyak fitur dan kelebihan jika membuka root ini. seperti Anda bisa lakukan downclock atau overclock CPU  . Disamping itu, Anda bisa mengganti User Interfaces sesuka hati dengan memasang Custom Rom dan dan Memasang Module Lainya. namun Rooting sendiri memiliki kelebihan dan Kekurangan yang harus anda pikir terlebih dahulu. berikut ini kelebihan dan kekurangan dari melakukan rooting.

Keuntungan Root

  • Kendali Penuh atas Devices
  • Dan Melakukan Pemasangan TWRP
  • Instal Module Magisk Lengkap
  • Performa Lebih Tinggi

Kekurangan Root

  • Hilangnya Garansi Resmi
  • Rusaknya Devices jika tidak benar
  • Rawan akan pencurian data
  • Rentan Virus

Step Pasang TWRP dan Root di Poco X3 NFC

Pastikan Anda Mengikuti Tutorial dibawah ini dengan Benar !

Alat dan Bahan TWRP Root Poco X3

Cara Unlock Bootloader Poco X3 NFC

Sebelum melakukan Rooting pada Poco anda, anda diwajibkan untuk Membuka Bootloader, Unlock Bootloader adalah hal yang wajib dilakukan sebelum anda masuk untuk proses pasang TWRP dan rooting. Bootloader merupakan kunci dari sebuah android.

Baca disini untuk Tutorial Unlock Bootloader Poco X3 NFC

Cara Unlock Bootloader (UBL) POCO X3 NFC

 

Cara Pasang TWRP Poco X3 NFC

Jika ubl diatas sudah anda lakukan maka langkah selanjutnya adalah memasang TWRP Terlebih dahulu

  1. Download dan Instal Adb Driver di PC anda melalui link diatas
  2. Download TWRP dan Vbmeta.img dan Letakan di Folder ADB.
  3. Ganti Nama TWRP dengan Nama yang mudah Seperti TWRP.img
  4. Kemudian Folder ADB Devices tekan Shift dan Klik kanan Mouse dan klik pada open command window here.
  5. Matikan Poco X3 NFC dan tekan tombol Power dan Volume Down secara bersamaan beberapa detik hingga masuk ke Fastboot
  6. Kemudian Sambungkan Devices anda menggunakan Kabel USB
  7. Untuk memastikan Poco X3 NFC Anda sudah terkoneksi dengan benar ketikan perintah ini
    fastboot devices
  8. Jika sudah silahkan Ketikan perintah Berikut ini
    fastboot flash recovery twrp.img
  9. Selanjutnya kita perlu menonaktifkan boot terverifikasi, sehingga kita dapat mem-boot partisi custom. Ini akan membantu Anda untuk melakukan root pada ponsel melalui Magisk dan menginstal kernel khusus, jika anda tidak mengikuti ini maka akan terjadi Bootloop tidak bisa masuk ke Menu
    fastboot --disable-verity --disable-verification flash vbmeta vbmeta.img

Cara Pasang Magisk untuk Root Poco X3 NFC

  1. Download Magisk.Zip melalui link diatas dan letakan di Internal poco x3.
  2. Masih dalam keadaan Fastboot ketikan perintah berikut ini
    fastboot oem reboot-recovery
    
  3. Setelah itu Poco X3 NFC anda akan masuk ke mode Twrp  yang  sudah  anda  pasang  tadi
  4. Kemudian Pilih Instal> Pilih file Magisk.zip  di perangkat Anda, dan geser untuk mem-flash.
  5. Setelah Magisk ter flash, Anda dapat memilih Reboot ke Sistem. Anda akan menemukan aplikasi Magisk Manager diinstal pada perangkat Anda.

Cara Cek Poco X3 Sukses Root atau Tidak

Download Aplikasi Root Checker di playstore

Kemudian Buka aplikasinya dan klik “Verify Root”

Jika muncul pesan “Congratulations! Root Access is properly installed on this device” maka devices anda berhasil ter-root

 

Cara UnRoot Poco X3 NFC dengan Magisk

Jika anda mempunyai pikiran untuk mengembalikan posisi poco x3 seperti sedia kala anda bisa untuk unroot menggunakan aplikasi magisk secara langsung.

  1. Silahkan Buka Aplikasi Magisk
  2. Kemudian Silahkan Scroll kebawah hingga kalian akan menemukan tombol Uninstal
  3. Silahkan klik tombol tersebut jika kalian benar benar ingin melakukan uninstal aplikasi ini.
  4. Kemudian Tunggu beberapa saat hingga aplikasi menghapus SU Binary
  5. Selesai.

Selesai kini poco X3 NFC anda sudah terpasang TWRP dan Ter-Root, jika anda mempunyai pertanyaan seputar artikel ini anda bisa meninggalkan komentar dan saran dibawah ya.

Also Read

[addtoany]