Xiaomi dan redmi adalah produsen smartphone asal china yang menjual barang mereka secara murah dengan hardware yang bisa dibilang ramah kantong. xiaomi setiap beberapa bulan selalu menhadirkan smartphone terbaru mereka ke pasar untuk bersaing, Xiaomi sendiri juga memiliki Sytem Operasi Berbasisis Android yang di beri nama MIUI, mempunyai ciri khas UI yang sangat mirip dengan IOS namun xiaomi tidak ingin dibilang meniru, mereka terinsipirasi oleh IOS.
MIUI sendiri Setiap tahun merilis versi terbaru dengan Penyegaran dan berbagai perbaikan bug, cara untuk memperbarui MIUI pun banyak cara untuk Upgrdae versi MIUI ke versi terbaru, seperti flash melalui MI Flash tool, Recovery melalui Update di Pengaturan/ On The Air (OTA), namun saat anda memulai untuk upgrade MIUI anda akan ditemukan beberapa masalah yang datang, salah satunya adalah Couldn’t Verify Update Package, dimana hal ini terjadi karena beberapa hal penyebab.
Jika anda mengalami masalah Couldn’t Verify Update Package dan ingin mengatasi hal ini, maka anda berada ditempat ya tepat karena hari ini kita akan membahas bagaimana cara mengatasi Couldn’t Verify Update Package, banyak pemilik dari xiaomi yang sering mendapatkan masalah ini.
Daftar Isi
Beberapa Penyebab Couldn’t Verify Update Package Xiaomi Redmi
anda bisa menemukan beberapa penyebab terjadinya gagal update ini, mungkin anda sendiri yang bisa menentukan beberapa masalah dibawah ini yang ditemukan di ponsel xiaomi redmi anda.
-
Menggunakan ROM Distributor
Membeli sebuah xiaomi tidak resmi yang beredar di indonesia memanglah lumayan murah, berbeda beberapa ratus ribu dengan harga resmi yang beredar, namun yang sangat disayangkan dari sebuah handphone distributor adalah mereka tidak membawa/ mengganti ROM dengan Custom ROM Distributor yang telah mereka modifikasi dengan menyematkan beberapa aplikasi tambahan serta iklan yang mengganggu.
Disinilah permasalahan muncul jika anda membeli Xiaomi Garansi distributor maka anda akan mendapatkan rom distributor sehingga anda tidak bisa untuk update ROM anda ke yang terbaru, anda harus mem-flashing ulang xiaomi anda secara manual menggunakan PC.
-
Sudah Ter-Root Pasang TWRP
Jika anda telah berhasil UBL, Me-root dan memasang TWRP maka anda tidak dapat memasang update terbaru karena system recovery sudah berubah, untuk itu bagi anda yang sudah melakukan rooting dan pasang twrp anda bisa mengembalikan ke system ROM Asli.
-
Memory Tidak Cukup
Pastikan Kembali bahwa memory anda tidak penuh, karena untuk update ROM ini perlu sekali memory yang besar, jadi pastikan kembali ROM kalian sudah cukup untuk mendownload dan menginstal update ROM Terbaru
Cara Mengatasi Can’t Verify Update Gagal Update ROM MIUI
Download Ulang Rom
Cara Pertama ini adalah cara paling simple untuk mengatasi Gagal Update MIUI, kalian hanya perlu ekstra kouta untuk melakukan step ini, kalian bisa mendownload ulang rom yang sudah kalian download sebelumnya.
- Silahkan Buka Aplikasi Penyimapanan Kalian Kemudian Masuk ke Memory Internal kemudian disana anda akan menemukan sebuah folder bernama Downloaded_ROM
- Silahkan Hapus Folder tersebut.
- Kemudian Silahkan Masuk kembali ke aplikasi Updater
- Disana anda akan menemukan detail Update apa saja yang ada
- Klik Download maka proses download akan segera dimulai.
- Tunggu Proses Download Selesai
Pastikan Juga Bahwa Koneksi internet kalian kencang untuk menghindari yang namanya corrupt saat proses download.
Download Update Secara Manual
Apabila Cara diatas Tidak berhasil kalian bisa mencoba untuk mendownload Updater ROM secara manual melalui browser baik itu Handphone ataupun Komputer kemudian memindahkanya ke Momry Internal.
- Pastikan kalian telah menghapus File downloadan Bekas Update Yang Gagal dengan cara masuk Memori Internal dan Hapus Folder downloaded_rom
- Buka Browser Handphone/ Komputer anda dan Buka Link Berikut Ini https://c.mi.com/global/miuidownload/index
- Pilih Sesuai dengan Xiaomi/Redmi Anda, pastikan jangan salah download.
- Kemudian Silahkan Masuk ke Folder Downloadan Tadi dan Rename
- Lanjut buka aplikasi Updater anda, dan pada pilih menu titik tiga (di pojok kanan atas).
- Selanjunya Pilih Choose update package
- Kemudian pilih File manager dan pilih lokasi Update.ZIP yang sudah kalian pindahkan tadi.
- Tunggu Proses Update selesai.
Ok itu dia bagaimana cara mengatasi Couldn’t Verify Update gagal update Xiaomi, Jika dirasa ada yang kurang anda bisa meninggalkan komentar dibawah ya terimakasih.