WhatsApp merupakan salah satu aplikasi chat yang paling populer, keberadaannya banyak digunakan di berbagai dunia. Pasti setiap hari kita selalu menggunakan aplikasi ini baik untuk bertukar kabar kepada kerabat, keluarga atau kekasih. Namun pernahkah anda merasa bosan terhadap tampilan WhatsApp yang monoton seperti itu? Ya, secara sekilas tampilan WhatsApp memang membosankan warnanya hanya perpaduan antara hijau dan putih.
Bagi anda yang merasakan hal ini jangan khawatir, disini kami akan memberikan tutorial bagaimana cara Mengubah tampilan atau tema WhatsApp agar menjadi lebih menarik lagi. Cara mengganti tema whatsapp tanpa root sekarang bisa dilakukan dengan mudah, silahkan simak penjelasannya tutorial lengkapnya di bawah ini.
Mengganti Tema Whatsapp tanpa Root dengan Aplikasi WhatsApp Plus
Cara ini mengharuskan anda untuk menginstal aplikasi pihak ke tiga bernama WhatsApp Plus. Aplikasi ini bisa anda temukan di laman resminya. Download lalu instal aplikasi tersebut. Sebelum anda melangkah lebih jauh, untuk memulai pengoperasiannya maka anda perlu menguninstal aplikasi WhatsApp resmi yang anda gunakan sebelumnya. Setelah itu barulah anda bisa menginstal aplikasi WhatsApp Plus di perangkat.
Sebagai catatan bagi anda sebelum menguninstal aplikasi WhatsApp yang resmi anda perlu untuk mencadangkan data WhatsApp agar anda tidak kehilangan data tersebut. Caranya cukup mudah, Anda bisa membuat cadangan dengan membuka ikon yang letaknya ada di pojok kanan atas. Pilih menu “Chats” lalu pilih opsi Chat Backup. Setelah itu klik tombol BACK Up. Maka data dari akun WhatsApp anda sudah aman tercadangkan.
Langkah selanjutnya adalah dengan menginstal aplikasi WhatsApp Plus, beri izin akses layanan WhatsApp Plus pada perangkat anda. Seperti biasa anda bisa memasukkan akun WhatsApp anda sebelumnya dengan memasukkan nomor telepon. Nantinya anda akan menemukan pilihan RESTORE, pilih menu tersebut agar semua data yang anda cadangkan tadi dikembalikan ke aplikasi.
Langkah selanjutnya adalah dengan memasang foto lalu menuliskan nama akun. Setelah itu kakak anda bisa memulai untuk menerapkan tema dibagian chat akun. Cara mendapatkan tema adalah dengan menginstalnya pada menu yang terletak di bagian pojok kanan atas. Di menu tersebut, pilihlah menu “plus setting” lalu anda akan menemukan menu “download Themes” klik menu tersebut untuk mencari tema yang sesuai dengan pilihan anda. Jika anda sudah menemukan tema tersebut pilih menu Apply. Setelah menekan menu Apply maka WhatsApp akan berubah sesuai dengan tema yang anda pilih tadi.
Cara Mengubah Tema WhatsApp dengan aplikasi GB WhatsApp
Langkah pertama yang anda harus lakukan adakah dengan men-download aplikasi (GB WhatsApp). Sama seperti aplikasi WhatsApp Plus, sebelum anda memulai langkah ini anda harus mem back up semua chat data yang ada di aplikasi WhatsApp.
Setelah data tadi berhasil di back up, langkah selanjutnya adalah menguninstal WhatsApp resmi yang biasa anda gunakan. Setelah di uninstall, maka anda bisa mulai untuk menginstal GB WhatsApp. Buka aplikasi tersebut lalu login Dengan nomor telepon sebelumnya. Setelah profil Anda terbuka maka aplikasi ini sebenarnya sudah siap untuk dioperasikan.
Selanjutnya untuk menerapkan tema, anda bisa memilih tombol berbentuk titik tiga kemudian pilih menu GB Settings. Setelah itu pilihlah menu download Themes. Disana terdapat berbagai tema yang bisa anda terapkan Klik tombol terapkan pada tema yang sudah anda pilih maka WhatsApp anda akan berubah sesuai tema yang dipilih.
Itu dia beberapa cara mengubah tampilan whatsapp dengan mudah tanpa root yang bisa anda coba sendiri di rumah, apabila anda memerlukan bantuan anda bisa meninggalkan komentar dibawah ya 🙂